Facebook, Inc adalah sosial media online asal Amerika dan juga perusahaan jejaring sosial berbasis di Menlo, California, AS. Facebook adalah suatu layanan jejaring sosial yang awalnya diluncurkan sebagai Face Mash pada bulan Juli tahun 2003, dan kemudian diganti nama menjadi Facebook pada 4 Februari 2004. Sejarah Berdirinya Facebook didirikan oleh Mark Zuckerberg dan teman – teman di asrama kuliahnya di Universitas Harvard yaitu Eduardo Saverin, Andrew Mc Collum, Dustin Moskowitz dan Chris Hughes.
Saat ini Facebook dianggap sebagai salah satu dari Empat Besar perusahaan teknologi selain Amazon, Apple dan Google. Keanggotaan dalam website tersebut awalnya dibatasi hanya untuk para mahasiswa Harvard, tetapi kemudian meluas ke kampus yang termasuk kedalam Ivy League di Boston, dan lama kelamaan berkembang kepada kebanyakan universitas di Amerika Serikat dan Kanada, perusahaan, dan pada September 2006 mencakup semua orang yang memiliki alamat email sah dengan persyaratan usia minimum 13 tahun keatas.
Masa Kecil Mark Zuckerberg
Sejarah Berdirinya Facebook tidak dapat dilepaskan dari masa kecil pendirinya yaitu Mark Zuckeberg yang telah menunjukkan bakat programming komputer sejak kecil. Ayahnya yang memahami pentingnya coding, telah mengajarkan Zuckerberg program dasar programmer komputer ATARI. Ketika usia 11 tahun orang tuanya menyewa pengembang software bernama David Newman untuk mengajarinya. Dalam beberapa tahun, ia dapat menciptakan program praktis bernama ZuckNet yang bekerja seperti pesan singkat internal.
Ketika sedang belajar di Phillips Exeter Academy ia menciptakan Synapse, bagian dari software yang mempelajari selera musik penggunanya melalui kecerdasan buatan dan kebiasaan mendengar musik sehingga membuat AOL dan Microsoft menawarinya posisi di perusahaan mereka. Tetapi Zuckerberg menolaknya dan memilih meneruskan sekolah di Harvard. Ketahui juga mengenai sejarah berdirinya aqua, sejarah google, dan sejarah berdirinya apple.
Perkembangan Face Mash
Sejarah facebook berawal dari sejarah Face Mash sebagai pendahulunya yang dibuka pada tahun 2003. Dikembangkan oleh Mark Zuckerberg yang merancang software untuk website Facemash ketika berada di tahun kedua universitas. Website tersebut dirancang sebagai tipe game untuk para mahasiswa Harvard yang memungkinkan para pengunjung membandingkan dua mahasiswa wanita dengan gambar bersisian dan pengunjung akan memutuskan siapa diantara mereka yang lebih ‘hot’ atau menarik. Face Mash menggunakan foto yang dikompilasi dari ‘face book’ sembilan asrama di Harvard, menempatkannya bersisian dalam satu waktu dan meminta pengguna untuk memilih siapa yang lebih menarik. Metode itu dapat menarik pengunjung sebanyak 450 orang dan 22.000 views pada foto yang dipajang dalam empat jam pertama online.
Situs tersebut dengan cepat dibagikan kepada beberapa grup server kampus, tetapi beberapa hari kemudian dinon aktifkan oleh administrator Harvard. Karena ia tidak secara resmi mendapatkan izin maka tidak aneh banyak pihak yang merasa dirugikan. ‘Face book’ adalah direktori siswa yang memuat foto dan informasi dasar. Pada masa itu tidak ada database siswa yang online melainkan hanya berupa berkas cetak dan direktori online pribadi. Zuckerberg menghadapi ancaman pengusiran dan dituduh dengan penerobosan keamanan, pelanggaran hak cipta dan melanggar privasi individu.
Tuduhan tersebut pada akhirnya dibatalkan oleh Dewan Administrasi Harvard dan Zuckerberg menghabiskan proyek utamanya di semester tersebut dengan menciptakan alat studi sosial sebelum ujian akhir sejarah seni. Ia mengupload semua gambar seni ke satu website yang masing – masing mencantumkan bagian komentar korespondensi, lalu membagi situsnya dengan teman – teman sekelasnya, dan orang – orang kemudian mulai saling berbagi catatan.
Peluncuran Thefacebook
Sebelumnya ia bekerja dalam proyek yang mirip dengan sesama mahasiswa yaitu Cameron Winklevoss, Tyler Winklevoss, dan Divya Narendra dan berhenti untuk mengembangkan thefacebook. Tetapi mantan rekan – rekannya ini mengatakan bahwa ia mencuri konsep dan ide mereka dan menginginkan kompensasi. Mereka akhirnya mencapai penyelesaian pada tahun 2008 dengan setiap orang menerima bagian saham Facebook sebanyak 1,2m. Pertumbuhan Thefacebook sangat pesat dan pada akhir 2004, keanggotaan dibuka untuk hampir semua universitas di Amerika dan Kanada, bahkan masih banyak orang yang ingin bergabung.
Pada bulan Juni 2004 operasional perusahaan dipindahkan ke Palo Alto, California dan mengamankan beberapa investasi penting. Rekan pendiri PayPal, Peter Thiel kemudian bergabung dengan dewan perusahaan dan membawa dana 500 ribu dolar. Pada bulan Mei 2005 Thefacebook menerima lebih banyak dana. Kali ini investasi sebesar 12,7 juta dolar dari Accel dan 1 juta dolar dari dana pribadi pengusaha kapitalis Jim Breyer. Pada bulan Agustus kata ‘the’ dihilangkan dan perusahaan secara resmi bernama Facebook, dengan biaya domain sebesar 200 ribu dolar. Pada bulan berikutnya siswa sekolah menengah atas diterima bergabung, bersama dengan para karyawan di Microsoft dan Apple sehingga perusahaan siap untuk bergerak dengan student base.
Pada bulan November keputusan penting diambil oleh Zuckerberg dengan mengumumkan keluarnya dari Harvard setelah mengambil satu semester cuti. Setelah beberapa investasi signifikan dan pertumbuhan keanggotaan yang pesat, ia siap untuk mendedikasikan dirinya secara penuh untuk menjalankan perusahaannya sebagai seorang CEO daripada sebagai seorang programmer. Dengan dedikasi penuh waktu Zuckerberg, Facebook melanjutkan rencana ekspansinya. Pada bulan Desember, universitas Australia dan New Zealand juga bergabung, bersama sekolah menengah atas dari Meksiko, Inggris dan Irlandia. Itu artinya sudah sejumlah 2500 murid dan 25000 sekolah menengah atas dengan akses ke Facebook. Ketahui juga mengenai sejarah radio, sejarah televisi di Indonesia, sejarah microsoft word dan sejarah berdirinya al azhar mesir.
Program tersebut tidak dibuka untuk umum sampai September 2006 dan beroperasi secara global. Pada Mei 2007 dalam sejarah facebook, mereka membuka fitur Marketplace, yang memungkinkan para pengguna memposting iklan untuk menjual produk dan jasa. Saat itu juga diluncurkan program Facebook Application Developer, membuka gerbang bagi para developer untuk menciptakan aplikasi mereka sendiri dan games yang terhubung dengan Facebook. Platform tersebut juga melihat ke balik profil pribadi untuk memanfaatkan kesempatan bisnis. Pada akhir 2007 lebih dari 100 ribu perusahaan telah bergabung, dengan peluncuran Pages of Businesses untuk mendukungnya. Mereka kemudian mulai membuat rencana untuk membangun iklan dan pemasukan untuk membuat periklanan di platform mudah diakses bahkan oleh bisnis yang paling kecil sekalipun.
Pada tahun 2008 dalam sejarah facebook diluncurkan Facebook Chat yang memungkinkan pengguna untuk lebih terhubung secara instan dengan teman – teman dan keluarga. Konsepnya secara esensial tidak berbeda dari ZuckNet. Disana juga ada fitur Peope You May Know, Facebook Wall, dan Facebook Connect diluncurkan di tahun yang sama. Saat ini Facebook sedang merencanakan untuk menggabungkan Instagram dan WhatsApp bersama agar para pengguna ketiga aplikasi ini bisa berkomunikasi lintas aplikasi.
Latar Belakang Hari Kebangkitan Nasional Setiap tanggal 20 Mei rakyat Indonesia memperingati hari kebangkitan nasional…
Latar Belakang Hari Buruh Internasional ( May Day) Demonstrasi dan orasi merupakan hak semua orang…
Mungkin banyak dari kita yang sering membaca atau mendengar istilah kolonialisme dan imperialisme. Selain dari…
Dunia ini memiliki banyak negara. Total ada Negara 193 negara yang ada di dunia ini.…
Kita sering kali mendengar istilah de facto dan de jure. Beberapa di antara kita mungkin…
Kerajaan Demak atau Kesultanan Demak merupakan bagian dari sejarah kerajaan Islam di Indonesia sebagai kerajaan…